| ]

Selamat Siang Dok,

Saya seorang ibu yang mempunyai satu putra, pada kehamilan kedua mengalami keguguran di usia 8 minggu,

Saya kuret tanggal 03 Maret karena BO, haid pertama pasca kuret tanggal 30 Maret normal,

Haid kedua tanggal 26 – 6 May 09 (Biasanya paling lama 7 hr), 11 May haid lagi tapi bercak darah dan darahnya warna hitam,

Apakah ini merupakan indikasi klo kuret tidak bersih, coz pasca kuret saya control Cuma sekali (10 Maret)..saya jadi khawatir neh, rancana mau ke dokter akhir minggu ini, kondisi seperti ini normal ato tidak, trus biasanya berapa lama saya bisa hamil lagi ya dok.

Terima kasih

Yana
==================

Yth ibu Yana
Bercak paska haid yg ibu alami bs saja akibat pengaruh hormonal dan nggak berbahaya, kalau ada sisa /kuret nggak bersih biasanya nggak nunggu waktu lama...segera keluar dalam minggu pertama-kedua paska kuret.., untuk Bo kan biasanya kelainan kongenital..maka ibu bisa saja segera hamil