| ]

Siang dok,mau tanya nih dok.
Dok, saya lagi bingung dok.. kmrn haid saya telat sampai 2 minggu dok... (saya test pack - lalu saya usg ke dokter tapi katanya blm keliatan apa2 dan posisi saat usg setelah buang air kecil jadi katanya tdk terlalu keliatan.) kata orang ada juga yang hamil spt itu testpack - usg kosong tapi ternyata sudah hamil 2bln.. awalnya saya senang sekali karna saya kira saya hamil.. tapi ternyata dihari ke 15 saya dapat haid. padahal sebelumnya saya belum pernah telat selama ini.
saya infokan siklus haid saya selama tahun 2009 ya dok..
1. 05 Januari
2. 03 Februari
3. 07 Maret
4. 12 April
5. 12 Mei
6. 28 Juni

Yang ingin saya tanyakan sama dokter untuk bulan berikutnya masa subur saya ada dihari keberapa ya dok? karna saya bingung menghitungnya dok..
Dan yang kedua Kalo saya mengkonsumsi Profetil itu boleh ga dok? dan cara minumnya spt apa? apakah setiap org sama? karna saya ada teman yang diresepkan oleh dokter 1x1 dimulai dari haid hari ke 3 (diberi 5 butir).

Mohon jawabannya ya dok.
terima kasih.
Nieta
______________________________________________________

Siang juga
Kalau dirata2kan siklus haidnya sekitar 34-35 hari. untuk masa suburnya biasanya range nya jadi agak lebar, yaitu siklus haid tersingkat dikurangi 18 dan siklus terpanjang dikurangi 11. Hasilnya merupakan range hari suburnya. Misalnya haid tersingkat 28 hari dan terpanjang 35 hari maka hari suburnya adalah antara hari(28-18) s/d (35-11) atau hari ke 10 s/d 24 dihitung dari mulai haid.

Sekarang sudah tersedia test pack kesuburan, lebih mudah dan akurat jadi nggak perlu hitung, cukup lakukan testnya setiap hari setelah haid, ntar jika positif lakukan hubungan seks dalam 24-48 jam pertama. Merknya ada ferti test atau ovutest.

Untuk obat pentyubur bisa dimakan pada hari ke 3 atau ke 5 haid, dua2 bisa...sekali sehari selama 5 hari. Tetapi obat ini tidak boleh di makan lebih dari 4 siklus haid.