| ]

Selamat sore dr. Didi..
Saya menemukan alamat blog dr. Didi ketika mencari PJT (Pertumbuhan Janin Terhambat) di search engine di google. Saat ini saya hamil minggu ke 28 (hari hasil hitungan saya dengan haid terakhir tanggal 29 Juni 2008). Kemarin saya ke dokter obsgyn dan dari hasil USG 2D pengukuran BPD = 70.3 mm dengan masa kehamilan 27w2d. Sedangkan hitungan dokter obsgyn perkiraaan sudah masuk minggu ke-29. Dokter tersebut men-"diagnosa" bahwa bayi saya mengalami PJT dan disarankan untuk melakukan USG 4D. Kalau saya melihat grafik masa kehamilan vs BPD (dalam blog dr. Didi), ukuran BPD tersebut masih dalam batas rata-rata. Bagaimana menurut dokter?. Apakah ada kelainan/cacat pada bayi saya?. Apakah saya terlambat dalam menangani masalah ini?. Saya lampirkan foto USG.
Terima kasih banyak dokter...
Salam,
Diah
-----------------
Dear Ibu Diah
kalau dihitung dengan haid terakhirnya (due date calculator), hari ini tgl 14 Januari 2009 usia kehamilan ibu 28 minggu 3 hari (jika siklus haidnya 28 hari). Sedangkan defenisi gangguan pertumbuhan adalah jika beratnay dibawah presentil 10. Itu perdefinisi. Sedangkan SPOG ibu hanya mendasari diagnosanya berdasarkan ukuran kepala bayi saja (kurang tepat) belum lagi kemungkinan kesalahan/bias USG.

Harusnya berat bayinya di ukur dulu, kemudian dilihat aakah beratnya dibawah presentil 10. Hal ini perlu dilakukan karena beda usia antara USG dan HT ibu kan hanya lebih kurang 1 minggu (nggak banyak). Lain halnya jika perbedaannya sampai 4 minggu.

Tapi coba saja ikuti anjurannya spognya...Dan ibu nggak usah worry...:D, berdasarkan hal2 diatas yang aku sampaikan, mudahan2 nggak ada gangguan pertumbuhan.